apa itu web browser

Apa itu Web Browser? Ini Definisi, Fungsi, dan Cara Kerjanya!

Apa itu web browser? Pertanyaan ini mungkin sering muncul dipikiran kamu yang saat ini sedang menggeluti dunia IT. Pada dasarnya, web browser adalah sebuah aplikasi yang berfungsi menghubungkan perangkat dengan internet. Istilah lainnya mungkin bisa juga disebut sebagai jembatan penghubung.

Melalui cara kerjanya, aplikasi ini akan mencari dan mengelola seluruh akses internet pada sebuah perangkat. Kemudian, aplikasi ini nantinya akan menampilkannya sebagai bentuk informasi. Lantas, apa fungsi aplikasi ini dan bagaimana cara kerjanya? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel berikut!

Apa itu Web Browser?

Web browser adalah sebuah perangkat lunak atau aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk dapat mencari, mengakses, serta menampilkan halaman website yang terdapat di internet.

Sederhananya, aplikasi tersebut merupakan website berisi coding seperti JavaScript dan juga HTML yang tidak dapat secara langsung dibaca oleh mata manusia. Jadi, lewat perangkat lunak ini, bahasa coding tersebut akan diterjemahkan dan tampil dalam bentuk tulisan, gambar, video, link, maupun audio.

Selain itu, web browser juga bukanlah satu-satunya aplikasi yang bisa membantu manusia mengakses website. Namun, kebanyakan orang cenderung memilih perangkat lunak ini karena penggunaannya yang mudah. Bahkan, perangkat lunak ini telah menjadi alat bantu akses informasi paling populer di dunia.

Melalui perangkat lunak ini, kamu bisa bebas berselancar di internet tanpa perlu mengetahui bahasa coding dan istilah-istilah pemrograman. Tak hanya itu, kamu juga bisa mencari berbagai informasi melalui mesin pencari seperti Google dan Yahoo dalam sekali klik, lewat perangkat lunak ini.

Fungsi Web Browser

Setelah mengetahui apa itu web browser, terdapat beberapa fungsi perangkat lunak akses internet satu ini yang wajib kamu ketahui. Simak penjelasan lengkapnya berikut:

1. Mencari Informasi di Internet

Pertama, perangkat lunak memiliki fungsi sebagai alat atau aplikasi untuk mencari sekumpulan informasi yang tersedia di internet. Lewat perangkat lunak ini, pengguna bisa secara bebas berselancar dan mengakses seluruh situs website di internet dengan sangat mudah.

2. Menampilkan Ekstensi Coding File

Selain untuk mencari informasi, perangkat lunak ini juga berfungsi untuk menerjemahkan seluruh bahasa coding program web agar dapat tampil dalam bentuk visual. Pada dasarnya, bahasa pemrograman seperti PHP dan HTML tidak dapat tampil begitu saja dalam bentuk bentuk coding.

Jadi, web browser adalah alat bantu yang akan menerjemahkan dan menampilkan ekstensi coding file tersebut dalam bentuk visual dan audio yang dapat terlihat oleh mata manusia. Contohnya, seperti konten tulisan web, audio, video, dan lain sebagainya.

3. Menyimpan Data Internet

Perangkat lunak akses internet ini pada umumnya memiliki sebuah fitur bookmark, yang berfungsi untuk menyimpan data dari internet. Lewat fitur bookmark, nantinya kamu dapat menyimpan sebuah halaman website yang sekiranya menarik dan bermanfaat untuk kamu akses. 

Jadi, kamu bisa langsung mengakses halaman situs tersebut tanpa perlu mengetikkan kembali kata kunci, maupun URL pada menu address bar.

4. Mendownload File dari Internet

Fungsi web browser yang keempat adalah sebagai alat bantu atau media untuk mengunduh file dari internet. Lewat perangkat lunak ini, kamu bisa mengunduh berbagai jenis konten dan file menarik yang tersedia di internet. Contohnya, seperti lagu, video, ebook, game, aplikasi, dan lain sebagainya.

Namun, pastikan perangkat komputer yang kamu gunakan telah terhubung dengan anti virus terlebih dahulu. Fungsinya adalah untuk menghindari komputer terkena virus pada saat kamu hendak mengunduh sebuah file atau konten dari internet.

5. Memproteksi Perangkat dari Ancaman 

Fungsi perangkat lunak akses internet terakhir, yaitu untuk memproteksi komputer maupun ponsel penggunanya dari ancaman bahaya yang terdapat di internet.  Ancaman tersebut mencakup virus, pencurian data, dan pelacakan lokasi. Biasanya, web browser di zaman digital ini telah memiliki tingkat keamanan yang tinggi.

Contohnya, Google Chrome yang mempunyai fitur Safe Browsing. Fitur ini berfungsi untuk mencegah dan memproteksi perangkat komputer dari akses website yang berbahaya serta dapat merusak perangkat.

Selain itu, fitur ini juga berfungsi untuk mendeteksi virus pada sebuah website ataupun file unduhan. Serta dapat melindungi proxy serta jaringan internet dari serangan malware. 

Cara Kerja Web Browser

Dari definisinya, web browser adalah sebuah perangkat lunak yang berfungsi untuk menampilkan sebuah halaman website di internet. Nah, agar dapat melakukannya, perangkat lunak ini akan mencari serta mengambil data informasi website dari sebuah server.

Jadi, setiap halaman web ini memiliki alamat yang unik atau biasa di sebut dengan URL. Ketika kamu mengetik alamat mesin pencari atau mengklik hyperlink sebuah tautan menuju website lain. Maka artinya, kamu telah meminta web browser untuk membawamu ke dalam isi halaman web tersebut.

Kemudian, perangkat lunak ini akan mencari serta mengambil informasi data tentang website tersebut melalui web server. Setelah itu, server akan mentransfer data informasi situs menggunakan (HTTP) Hypertext Transfer Protocol. Pada tahapan ini, server dan browser akan menerjemahkan data dalam bentuk konten web.

Data yang telah ditransfer tersebut akan tampil dalam bentuk (HTML) Hypertext Markup Language. Kemudian, HTML berfungsi untuk memberitahu web browser setiap elemen yang berada dalam halaman website tersebut. Setelah itu, barulah browser akan menampilkan data HTML dalam bentuk konten website secara visual.

Contoh Web Browser Paling Populer di Indonesia

Setelah mengetahui apa itu web browser beserta fungsi dan cara kerjanya, berikut adalah contoh browser paling populer di dunia saat ini:

1. Google Chrome

Google Chrome merupakan sebuah aplikasi pengakses internet yang paling populer di dunia. Selain penggunaannya yang mudah, aplikasi ini juga mempunyai berbagai fitur browsing yang sangat lengkap serta dukungan fitur visual yang nyaman di pandang. Berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan Google Chrome:

Kelebihan Chrome:

  • Loading yang cepat.
  • Terhubung secara langsung dengan Google Search.
  • Tersedia banyak pilihan ekstensi fitur.
  • UI yang elegan dan menarik.
  • Lebih aman dan nyaman.
  • Developer tool.

Kekurangan Chrome:

  • Memerlukan RAM yang besar.
  • Perlindungan privasi rendah karena kebijakan tracking dari Google.

2. Opera

Opera web browser adalah aplikasi browsing tertua di dunia. Aplikasi ini pertama kali muncul pada tahun 1995 oleh developer Opera Software. Hingga kini, Opera masih cukup populer di Indonesia karena memiliki beberapa kelebihan. Berikut adalah beberapa kelebihan dan kekurangan Opera yang wajib kamu ketahui:

Kelebihan Opera:

  • Lebih ringan.
  • Loading lebih cepat.
  • Fitur keamanan lengkap.
  • Terintegrasi dengan Internet Relay Chat dan juga RSS Reader.
  • Terdapat fitur restore session serta anti fraud protection.

Kekurangan Opera:

  • Tidak dapat melihat informasi pada halaman yang sedang penggunanya akses.
  • Tidak ada fitur untuk merubah shortcut key.

Sudah Paham Tentang Apa itu Web Browser?

Itulah penjelasan lengkap tentang apa itu web browser, beserta fungsi dan cara kerjanya. Intinya, browser merupakan sebuah perangkat lunak yang sangat bermanfaat bagi manusia untuk mengakses informasi di internet. Namun, saat mengaksesnya, gunakanlah internet untuk hal-hal yang positif, ya!

Dapatkan berbagai tips bisnis dan informasi website development lainnya hanya di Virus Media.

Like this article? Share this article now!

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin